The Alien

Makanan ringan PRINGLES

| Senin, 31 Maret 2014
Pringles merupakan jenis keripik kentang. Produk ini berdiri tahun 1967. Menurut paten, produk ini bermarkas di CincinnatiOhioAmerika Serikat.
Pringles memiliki logo yang sangat khas yakni seorang pria berkumis tebal yang memakai dasi kupu-kupu berwarna merah.
Pringles menjadi sangat terkenal karena rancangan dari kemasannya serta bentuk dari keripiknya; Tabungnya merupakan tabung karton dengan lapisan alumunium foil di bagian dalamnya, dan sebuah penutup tabung yang terbuat dari plastik; Sementara keripiknya dibuat berbentuk pelana. Hal ini memungkinkan kripik tersusun bertumpuk dengan sangat rapi sehingga kripik tidak mudah hancur pada saat terjadi goncangan. Dua keistimewaan dari Pringles ini, banyak ditiru oleh para pesaingnya.
Di Indonesia, Pringles diimpor dan didistribusikan oleh Procter & Gamble. Produk banyak tersedia di berbagai berbagai jaringan pasar swalayan, dengan beberapa rasa hanya tersedia (atau pernah tersedia) pada satu jaringan pasar swalayan tertentu.
Pringles merupakan salah satu dari sedikit merek camilan impor asal Amerika Serikat yang dijual dengan harga sangat kompetitif dengan produk sejenis buatan Indonesia dan Malaysia. Saat ini Pringles dapat ditemukan mulai dari harga Rp. 13000 sampai dengan Rp. 15000.
Satu hal yang penting untuk diperhatikan pada kemasan Pringles yang beredar di Indonesia ialah label kandungan gizi ditutupi oleh distributor dengan stiker yang sewarna dengan warna tabung (yang berisikan nama rasa, berat bersih, nomor registrasi BPOM RI, nama produsen, nama distributor, komposisi, informasi kode produksi, dan informasi tanggal kadaluwarsa). Tindakan ini mempersulit orang yang ingin mengetahui kandungan gizi dari Pringles.

Foodlogo.svgRasa


Di Indonesia Pringles pilihan rasa yang tersedia adalah sebagai berikut:
  • Original (Asin)
  • Sour Cream & Onion (Krim Asam & Bawang Merah)
  • Pizza-Licious (Pizza)
  • CheezUms (Keju)
  • Cheddar Cheese (Keju)
  • Sweet Mesquite BBQ (Saus Barbekiu Manis)
  • Jalapeño (Cabai Jalapeño)
  • Salt & Vinegar (Garam & Cuka; Sukar ditemukan/tidak dijual lagi)
  • Spicy Cajun (Bumbu Cajun Pedas; Sukar ditemukan/tidak dijual lagi)

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲